Minggu, 20 Juni 2010

PESTISIDA NABATI / ORGANIK (DAUN SIRSAK MENGENDALIKAN HAMA TRIPS, WERENG COKLAT, BELALANG DAN ULAT)

 photo iklan posting BPBAG 517 x100_zpseeqcylwf.jpg

DAUN SIRSAK Salam pertanian! Daun sirsak mengandung bahan aktif annonain dan resin. Pestisida nabati daun sirsak efektif mengendalikan hama trips. Jika ditambahkan daun tembakau daun sirsak akan efektif mengendalikan hama belalang dan ulat. Sedangkan jika ditambahkan jeringau dan bawang putih akan efektif mengendalikan hama wereng coklat.

Rimpang jeringau mengandung bahan aktif arosone, kalomenol, kalomen, kalameone, metil eugenol yang jika dikombinasi dengan bahan aktif daun sirsak akan efektif mengendalikan hama wereng. Sedangkan tembakau mengandung bahan aktif nikotin yang jika dikombinasi dengan bahan aktif yang terkandung dalam daun sirsak akan efektf mengendalikan hama ulat dan belalang.

Cara pembuatan pestisida nabati daun sirsak sebagai pengendali hama trips:

  1. Tumbuk 100 lembar daun sirsak
  2. Rendam dalam 5 liter air dan tambahkan 15 gr detergen
  3. Diamkan sehari semalam
  4. Saring larutan tersebut dengan kain
  5. Encerkan setiap liter larutan dalam 10 liter air
  6. Larutan semprot siap digunakan

Cara pembuatan pestisida nabati daun sirsak + jeringau + bawang putih untuk mengendalikan hama wereng coklat:

  1. Tumbuk halus segenggam daun sirsak, segenggam jeringau dan 20 siung bawang putih
  2. Rendam bahan-bahan tersebut dengan 20 liter air yang telah ditambahkan 20 gr detergen selama 2 hari.
  3. Saring larutan tersebut dengan kain
  4. Larutan tersebut siap digunakan

Cara pembuatan pestisida nabati daun sirsak + daun tembakau untuk mengendalikan hama belalang dan ulat:

  1. 50 lembar daun sirsak dan segenggam daun tembakau ditumbuk sampai halus
  2. Rendam bahan–bahan tersebut dalam 20 lt air yang telah diberi 20 gr detergen selama semalam
  3. Saring larutan tersebut dengan kain
  4. Larutan siap digunakan dan disemprotkan ke tanaman

-by maspary-


Terimakasih telah berkunjung ke GERBANG PERTANIAN, jika ingin melengkapi artikel ini silahkan tulis di kolom komentar. Jika anda menyukai artikel ini bagikan ke rekan-rekan anda dengan mengklik tombol suka dibawah ini..

2 komentar:

Iyan mengatakan...

20 liter air untuk berapa luasan tanaman pak?
dan itu daun tembakau apakah bisa diganti dengan bahan lain?

terima kasih

Anonim mengatakan...

Jenis detergen apa yang bisa digunakan pak, detergen bubuk atau kriem? Makasih.

Posting Komentar