Rabu, 02 Februari 2011

PENYAKIT HANGUS PALSU/ NODA PALSU PADA TANAMAN PADI (Ustilaginoidea virens)

 photo iklan posting BPBAG 517 x100_zpseeqcylwf.jpg

Pada kesempatan kali ini hari yang ke 8 Gerbang Pertanian kembali membahas tentang penyakit-penyakit pada tanaman padi. Seperti yang telah saya sampaikan hari kemarin kali ini maspary akan mencoba sedikit membahas tentang penyakit hangus palsu/ noda palsu pada tanaman padi. Walaupun penyakit ini sebenarnya tidak begitu penting dan jarang menyerang tetapi tidak ada jeleknya untuk kita ketahui. Siapa tahu dihari yang akan datang jika tanaman kita terserang penyakit ini jadi kita telah memahaminya.

Bagi pembaca yang belum sempat membaca artikel saya yang lalu silahkan baca karena kemarin maspary membahas tentang penyakit busuk leher pada tanaman padi.

Gejala yang ditunjukkan oleh penyakit hangus palsu/ noda palsu adalah bulir-bulir padi berubah menjadi gumpalan spora yang berukuran sampai 1 cm. Mula-mula gumpalan spora tersebut berwarna kuning sampai oranye, kemudian menjadi hijau gelap. Gejala terlihat nyata sewaktu bulir mulai masak. Chlamydospore tidak mudah dilepaskan dari bola smut karena adanya bahan yang lekat. Biasanya hanya terdapat untaian bulir pada malai yang terinfeksi.

Penyebab penyakit hangus palsu/ noda palsu pada tanaman padi adalah jamur Ustilaginoidea virens. Jamur ini akan merusak terutama pada kondisi yang lembab, banyak hujan, mendung pada masa pembungaan dan tanaman yang dipupuk nitrogen dengan dosis tinggi. Penularannya terjadi melalui udara.

Penyakit noda palsu/ hangus palsu biasanya sampai saat ini bukanlah penyakit yang penting karena luas dan intensitas serangannya yang rendah sehingga belum perlu dilakukan tindakan pengendalian. Namun jika ingin mencegahnya bisa dilakukan dengan pengurangan penggunaan urea dan penggunaan sistem tanam jajar legowo.

Demikian sedikit informasi tentang penyakit noda palsu/ hangus palsu yang disebabkan oleh jamur Ustilaginoidea virens. Semoga bisa bermanfaat dan menambah wawasan kita semua. Kritik, saran, sanggahan, serta penambahan informasi yang membangun tentunya sangat kami harapkan.

Untuk hari ke -9 besok kita akan membahas tentang penyakit kerdil rumput pada tanaman padi. Bagi pembaca yang tertarik untuk mengetahuinya silahkan tunggu tanggal tayangnya, dan tetap bersama Gerbang Pertanian.

-maspary-


Terimakasih telah berkunjung ke GERBANG PERTANIAN, jika ingin melengkapi artikel ini silahkan tulis di kolom komentar. Jika anda menyukai artikel ini bagikan ke rekan-rekan anda dengan mengklik tombol suka dibawah ini..

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Write more, thats all I have to say. Literally, it seems as though you relied on the video to
make your point. You obviously know what youre talking about, why waste your intelligence on just posting videos to your
weblog when you could be giving us something informative to read?


My web site; Westport CT Limo

Posting Komentar